Ketua BAZNAS Provinsi Bengkulu Dampingi Gubernur Salurkan Bantuan Pendidikan untuk Siswa dan Mahasiswa Enggano
11/08/2025 | Penulis: Humas (Ac)
Cahaya Zakat
Bengkulu, 11 Agustus 2025 – Pemerintah Provinsi Bengkulu menyalurkan bantuan biaya pendidikan bagi siswa SMA, SMK, dan mahasiswa asal Pulau Enggano. Penyerahan bantuan dilaksanakan di Gedung Pola Pemerintah Provinsi Bengkulu dan dihadiri langsung oleh Gubernur Bengkulu H. Helmi Hasan, SE, Sekretaris Daerah Provinsi Bengkulu Herwan Antoni, serta Ketua BAZNAS Provinsi Bengkulu H. Romli Bin Ronan, Lc., M.H. serta jajaran OPD Pemerintah Provinsi Bengkulu.
Bantuan ini bertujuan meringankan beban biaya pendidikan sekaligus memberikan motivasi bagi para pelajar dan mahasiswa untuk terus berprestasi. Dalam sambutannya, Gubernur Helmi Hasan menyampaikan harapan agar generasi muda Enggano mampu menjadi motor penggerak kemajuan daerahnya.
“Di pundak kalianlah nanti Enggano akan lebih maju, dan akan lebih banyak lagi yang menjadi siswa dan mahasiswa,” tegas Gubernur.
Dengan penyaluran bantuan ini, diharapkan lahir generasi muda Enggano yang berdaya saing tinggi, berwawasan luas, serta berkomitmen membangun daerahnya demi kemajuan Bengkulu secara keseluruhan.
Berita Lainnya
Gubernur Bengkulu dan BAZNAS Provinsi Bengkulu Salurkan Santunan untuk Korban Banjir di Langsa
BAZNAS Tanggap Bencana Provinsi Bengkulu Hadiri Apel Siaga Darurat Bencana Hidrometeorologi Tahun 2025
BAZNAS Provinsi Bengkulu Salurkan Bantuan Transportasi Pengobatan kepada Ananda Debi Nadelah
Update Perkembangan Bantuan BAZNAS Untuk Pulau Enggano
Penyerahan bantuan Pondok Pesantren Kuno Tahfiz Quran Barokah Madinah Al Minangkabawi
Dzikir dan Doa dari Bumi Merah Putih untuk Indonesia Berkah, BAZNAS Salurkan 100 Paket Sekolah bagi Anak Yatim

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
