WhatsApp Icon

Gubernur Bengkulu bersama BAZNAS Provinsi Bengkulu menyerahkan bantuan kemanusiaan di Sumatera Barat

12/12/2025  |  Penulis: Media Center

Bagikan:URL telah tercopy
Gubernur Bengkulu bersama BAZNAS Provinsi Bengkulu menyerahkan bantuan kemanusiaan di Sumatera Barat

#CahayaZakat

Gubernur Bengkulu, Helmi Hasan bersama Wakil Ketua II BAZNAS Provinsi Bengkulu Drs. Syubli, M.Ag, menyerahkan bantuan kemanusiaan senilai Rp1 miliar untuk korban banjir dan longsor yang melanda Provinsi Sumatera Barat. Penyerahan tersebut dilakukan pada Kamis (11/12) sebagai bentuk kepedulian serta empati masyarakat Bengkulu terhadap warga Sumbar yang terdampak bencana hidrometeorologi.

Dalam sambutannya, Gubernur Helmi Hasan menyampaikan apresiasi terhadap langkah cepat Pemerintah Provinsi Sumatera Barat dalam menangani bencana. Ia juga menilai keputusan Gubernur Sumbar, Mahyeldi Ansharullah, yang menunda resepsi pernikahan putranya, merupakan tindakan yang menunjukkan kepekaan dan keteladanan seorang pemimpin di tengah musibah.

“Kami menilai keputusan ini sangat arif dan bijaksana. Kami melihat Pemprov Sumbar bergerak cepat dan tepat dalam penanganan bencana. Dari pemberitaan media, Buya Mahyeldi langsung turun ke lapangan,” ujar Helmi saat menyerahkan bantuan di Kompleks Gubernur Sumatera Barat.

Helmi menjelaskan bahwa hubungan antara Bengkulu dan Sumbar sangat dekat, baik secara geografis maupun kultural. Banyak warga Bengkulu yang memiliki asal-usul dari Sumbar sehingga solidaritas masyarakat Bengkulu mengalir dengan cepat saat Sumbar tertimpa musibah. Dari penggalangan donasi, terkumpul Rp4,3 miliar, dan Rp1 miliar di antaranya langsung disalurkan untuk Sumbar.

Selain bantuan dana, Pemerintah Provinsi Bengkulu juga mengerahkan 100 unit ambulans yang membawa paket sembako untuk tiga provinsi terdampak bencana. Bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat dan memperkuat hubungan persaudaraan antardaerah.

Sementara itu, Gubernur Mahyeldi menyampaikan terima kasih dan berharap masyarakat dapat mengambil hikmah dari musibah ini serta semakin mendekatkan diri kepada Allah Ta’ala. Ia menyebut kondisi Sumbar perlahan pulih meski dampaknya sangat berat, dengan ratusan korban jiwa dan kerusakan mencapai hampir Rp5 triliun.

Usai penyerahan bantuan, Gubernur Helmi meninjau langsung beberapa wilayah terdampak untuk memastikan kondisi warga.

Bagikan:URL telah tercopy

Berita Lainnya

Info Rekening Zakat

Info Rekening Zakat

Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.

BAZNAS

Info Rekening Zakat