Memperingati HUT RI ke-80, Amilin BAZNAS Provinsi Bengkulu Gelar Berbagai Perlombaan
Cahaya Zakat
15-08-2025 | Penulis: Humas (Ac)

Bengkulu, 15 Agustus 2025 – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80, BAZNAS Provinsi Bengkulu menggelar berbagai lomba khusus untuk para amilin dan amilat di halaman depan kantor BAZNAS Provinsi Bengkulu.
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala Pelaksana H. Jundullah, M.Pd., didampingi oleh Sekretaris Bunafi, SP, serta para kepala bagian BAZNAS Provinsi Bengkulu.
Beragam perlombaan seru juga memeriahkan acara, di antaranya lomba makan kerupuk, estafet tepung, estafet kardus, sambung lagu, dan susun gelas. Suasana penuh keceriaan dan gelak tawa mewarnai lomba, menciptakan semangat kebersamaan yang hangat di antara para peserta.
Melalui momentum HUT RI ke-80 ini, diharapkan para amilin dan amilat BAZNAS Provinsi Bengkulu semakin kompak, solid, dan mampu mempererat tali persaudaraan dalam menjalankan tugas mulia melayani umat.
Agenda Lainnya

BAZNAS Provinsi Bengkulu Gelar Sosialisasi Zakat Profesi , Infak, dan Sedekah bagi ASN dan Karyawan/ti Pemkab Lebong
21-11-2025 | SDM (Ar)

Penarikan Mahasiswa PPL MBKM UINFAS Bengkulu di BAZNAS Provinsi Bengkulu ?
19-11-2025 | SDM (Ar)

Ketua BAZNAS Provinsi Bengkulu Hadiri Pidato Kenegaraan Presiden RI di DPRD Provinsi Bengkulu
15-08-2025 | Humas (Ac)

BAZNAS Provinsi Bengkulu dan PT. BIMEX Teken MoU Pengumpulan ZIS dan DSKL
18-12-2025 | SDM (Ar)

Koordinasi program BAZNAS Provinsi Bengkulu ke BTN Syariah KC Bengkulu
21-10-2025 | SDM (Ar)

Ketua BAZNAS Provinsi Bengkulu Hadiri Pelantikan Badan Semi Otonom BPD HIPMI Bengkulu
14-11-2025 | SDM (Ar)

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
